Selasa, 26 Juli 2022

Pilihan Gelang berlian Wanita untuk Berbagai Momen Penting



Menghadiri momen penting tentunya diperlukan tampilan yang Istimewa. Terlebih lagi moment atau acara yang dihadiri adalah acara penting yang  hanya terjadi sekali seumur hidup. Tentunya sebagai seorang wanita Anda akan mempersiapkan untuk berpenampilan sebaik mungkin untuk menghadiri acara tersebut. Salah satunya adalah dengan mengenakan aksesoris seperti gelang berlian wanita dan item perhiasan lain nya agar bisa tampil dan memiliki looks yang lebih menawan.


Gelang berlian menjadi salah satu item aksesori yang sering dikenakan dalam acara atau moment penting seperti pernikahan, lamaran, wisuda kelulusan bahan untuk momen acara kenaikan pangkat di perusahaan Anda. Ada banyak ragam, bentuk dan Model gelang yang dapat Anda gunakan untuk merayakan momen penting tersebut. Beberapa diantaranya


Gelang Emas Model Bangle



Bangle merupakan salah satu model gelang berbentuk cincin melengkung yang digunakan pada pergelangan tangan dengan beragam model dan bentuknya yang menarik. Secara harfiah bangle ini berasal dari bahasa Hindi yang berasal dari kata bangri dimana memiliki arti sebagai cincin yang digunakan pada pergelangan tangan. 


Saat ini banyak sekali ragam bentuk dan model bangle yang menjadi pilihan untuk dikenakan pada momen atau acara penting .  Mulai dari gelang  bangle yang terbuat dari emas putih, platina dan juga bangle yang berhiaskan berlian atau diamond yang tentunya memiliki nilai yang ekslusif.


Bukan hanya pada acara atau momen penting, bangle juga terkadang digunakan sebagai aksesoris untuk sehari hari. Pilihan model yang minimalis dan simple sangat cocok untuk outfit sehari hari. Sebaliknya, untuk momen yang penting tentunya Anda harus memilih bangle dengan bentuk yang menarik yang senada dengan outfit yang Anda kenakan. Tujuan nya agar Tampilan lebih berkesan dan tentunya menjadi center of attention bagi orang yang melihat tampilan Anda.


Gelang Emas Model Bracelet


Secara harfiah bracelet berasal dari bahasa perancis yang berasal dari kata “ Brachialle”  yang apabila diartikan ke dalam bahasa indonesia artinya gelang. Namun bedanya dari bangle, bracelet memiliki bentuk yang Fleksibel atau tidak kaku. Gelang Bracelet ini biasanya gelang yang berbentuk rantai  yang dililitkan pada pergelangan tangan serta dikaitkan dengan kancing pengait ‘pada gelang tersebut.. Gelang tipe model bracelet ini cocok untuk Anda yang dinamis dan suka gonta ganti perhiasan gelang Anda. Bracelet terutama bracelet yang terbuat dari emas baik itu emas kuning maupun emas putih bisa menjadi pilihan untuk mempercantik tampilan Anda saat menghadiri acara penting. Terlebih lagi gelang bracelet yang berhiaskan diamond ataupun berlian. 


Tentunya penggunaan item bracelet berhiaskan berlian bisa meningkatkan value tampilan Anda,  apalagi jika anda padukan dengan outfit yang serasi. Hal ini bisa menjadikan Anda sebagai pusat perhatian di acara yang Anda hadiri.


Perbedaan Bangle dan Bracelet 


Setelah mengetahui secara detail mengenai model gelang bangle dan bracelet, tentunya Anda harus mengetahui dimana letak perbedaan kedua model gelang tersebut. Berikut Aspek yang membedakan  antara Bracelet dan juga bangle


Kelenturan atau segi flexibilitas


Secara umum tingkat fleksibilitas atau kelenturan  jenis perhiasan gelang bracelet lebih tinggi jika dibandingkan dengan bangle. Namun bahan material juga menentukan tingkat flexibilitas gelang tersebut.

 

Bentuk Kancingan atau pengait.


Keberadaan kancingan atau pengait dari bracelet dan bangle tentunya menjadi pembeda dari kedua model gelang tersebut. Umumnya bangle berupa cincin lengan yang tidak memiliki kancingan atau pengait. Akan tetapi sebaliknya, pada gelang bracelet pancingan atau pengait menjadi bagian penting yang menghubungkan kedua ujung rantai bracelet tersebut.


Mondial jewellery store menyediakan koneksi Ragam model dan bentuk gelang berlian wanita  dan perhiasan berlian lainya dengan kualitas terbaik. Kunjungi official websitenya di https://mondialjeweler.com/.